Featured Video

Jumat, 21 Maret 2014

Keuntungan Para Gamer Dengan Rilisnya Android 4.4 KitKat

KitKat


Kita semua sudah tahu kalau Google akan merilis OS Android terbaru mereka sebelum resmi diumumkan kemarin. OS tersebut diberi nama Android 4.4 KitKat, sebuah nama coklat yang cukup terkenal. Dari berbagai fitur baru yang ditawarkan oleh Google, ada 1 fitur yang memang sudah lama saya dan para gamer lainnya tunggu-tunggu yaitu manajemen memori yang lebih baik.
Melalui pernyataan boss Android, Sundar Pichai terungkap bahwa Android KitKat akan mengurangi background proses yang tidak perlu dan memangkas penggunaan memori untuk fitur-fitur yang kamu sering gunakan di Android. Dia juga berujar, sekarang Android bisa berjalan dengan lancar pada memori 512 MB.
With KitKat, we’ve slimmed down Android’s memory footprint by doing things like removing unnecessary background services and reducing the memory consumption of features that you use all the time.
RAM (or memory) is one of the most expensive parts of a phone, and now Android can run comfortably on the 512MB of RAM devices that are popular in much of the world, bringing the latest goodies in Android 4.4 within reach for the next billion smartphone users.
Lalu apa keuntungannya untuk kita sebagai gamer? Tentu saja dengan penggunaan memori yang lebih minim, kamu bisa menjalankan game yang lebih “berat” dengan gadget kamu sekarang. Tentu saja gadget Android low-end juga akan mendapatkan keuntungan karena bisa menikmati kumpulan game yang lebih banyak ketimbang dahulu dan tentunya bisa menjalankan fitur sehari-hari Android tanpa lag.
Android KitKat | Screenshot
Rakusnya penggunaan memori pada Android memang selama ini menjadi momok bagi sebagian mobile gamer karena keterbatasan mereka untuk memainkan sejumlah game. Hal ini lebih dahulu diakomodir oleh Apple yang dengan ajaibnya bisa menjalankan game kelas berat pada memori yang minim. Contohnya saja, Hendri masih bisa memainkan Modern Combat 3 menggunakan iPod Touch 4 yang memiliki memori hanya 256 MB.
Namun pertanyaan mendasar masih berkecamuk di pikiran saya, apakah update ini bisa dinikmati oleh sebagian besar pengguna Android? Atau malah mereka mempunyai strategi yang mengharuskan orang membeli perangkat baru untuk menikmati Android 4.4 KitKat ini sehingga activation usernya menjadi lebih besar?
Kita belum bisa memastikan jawabannya, tetapi saya akan senang menunggu komentar bila kamu mempunyai pendapat pribadi. Sampaikan melalui kolom di bawah ini.

0 komentar:

Posting Komentar